TANGERANG,SATELITKOTA.COM – Bagi warga Tangerang Utara yang ingin punya hajatan, atau resepsi menikahkan putra-putri dengan konsep tradisi adat budaya jawa. Anda tak perlu jauh-jauh ribet mencari lokasi. Sebab, di Rumah Pendopo, membantu Anda untuk mewujudkan pernikahan yang Anda impikan. Lokasi mudah dijangkau di Blok FC. 12 No. 13 Rt. 11/ 09. Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang.
Menurut Hartono, gedung bergaya tradisional ini katanya, bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi calon pengantin yang ingin mewujudkan pesta pernikahannya dengan konsep tradisi budaya jawa.
“Rumah Joglo adalah salah satu bukti Pak Zaenal Abidin menjaga dan melestarikan budaya jawa. Ini beliau desain, kedepan bisa dipakai siapapun, termasuk warga sekitar boleh menggunakan rumah pendopo ini untuk kegiatan budaya. Di tengah bisnis pernikahan yang kian marak. Temen-teman yang mau makai tempat ini silahkan bisa dikoordinasikan,” katanya kepada wartawan media online Satelitkota.com, disela aacara pernikahan Ade Arasy dan Muhamad Dede Iskandar Aji, (31/8).
Pasalnya, gedung ini relatif masih baru, tapi soal fasilitas untuk perlengkapan pesta sudah lebih daripada lengkap. Ditambah ornamen-ornamen yang bernuansa tradisional ini lekat dimana-mana mengisi ruangan sehingga memudahkan bagi pengguna untuk tidak terlalu memerlukan banyak dekorasi karena sudah memiliki desain bangunan yang indah. Pajangan-pajangan bernafaskan etnik yang khas bernuansa Jawa kental dapat menambahkan keunikan konsep pernikahanmu menjadi lebih sempurna.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Misno, selain memiliki bentuk bangunan yang serupa dengan rumah Joglo, katanya Anda akan dengan mudah juga menemukan berbagai barang-barang antik khas Jawa yang menjadikan suasana tradisional semakin kental. Beragam fasilitas tersedia, dengan ruangan yang berkapasitas lumayan banyak bisa menampung tamu sekitar 500 hingga 600 orang dan memiliki parkir yang lumayan luas.
“Rumah Pendopo kedepannya akan menyediakan venue indoor maupun outdoor dengan dekorasi yang memukau. Sehingga dapat menambah suasana romantis. Selain itu nantinya pengguna juga akan mendapat banyak masukan tema, dan model resepsi. Mulai dari yang sederhana, sampai yang mewah, unik, hingga glamour,” terang Misno. (MED)
BERITA TERKAIT
Booknesia dan JMSI Teken MoU, Dukung Buku Sebagai Mahkota Wartawan
DPRD Kota Tangerang, Saiful Milah Mengapresiasi 34 Sekolah Mendapatkan Penghargaan Adiwiyata Nasional
Kampung Industri: Solusi Inovatif untuk Ketahanan Pangan