Desember 7, 2024

informasi sekitar kita

PARAGON CORPORATION SALURKAN DANA CSR UNTUK KORBAN BANJIR

SERANG,SATELITKOTA.COM – Paragon Corporation mengalokasikan bantuan sebesar Rp100 juta kepada Pemkot Serang untuk kebutuhan masyarakat terdampak banjir. 

Penyerahan bantuan tersebut secara simbolis diserahkan Human Resources Officer Paragon Corporation Sarah Dwi Septyani kepada Walikota Serang Syafrudin didampingi Asda I Pemkot Serang Subagyo di ruang rapat Walikota Serang, Jum’at 4 Maret 2022.

Human Resources Officer Paragon Corporation Sarah Dwi Septyani mengatakan, pihaknya menyiapkan beberapa kebutuhan akan langsung diberikan kepada masyarakat diantaranya makanan, obat-obatan dan alat kesehatan lainnya.

“Beberapa barang akan kita fokuskan di sembako, selimut dan alat kebutuhan bayi, serta banyak lagi yang dibutuhkan yang memang status kebutuhannya sangat penting, nanti akan kami sediakan,” katanya.  

Ia menambahkan beberapa bantuan barang tersebut akan disalurkan akhir pekan ini kepada masyarakat Kota Serang. “Kita akan menyakurkan bantuannya besok, beberapa bantuan makanan, pakaian, dan kebutuhan lainnya, akan kita berikan besok dan ini kita akan fokuskan dahulu untuk Kota Serang,” katanya. 

Sementara itu, Walikota Serang Syafrudin menyampaikan ucapan terimakasih kepada donatur yang sudah bersimpati kepada masyarakat terdampak banjir. “Saya mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada para relawan yang membantu, semoga ini bermanfaat untuk masyarakat Kota Serang,” katanya. (MED/RIL)

Loading